Pages

Selasa, 31 Mei 2011

Aplikasi Google Docs untuk Android


Sebuah kabar gembira datang bagi anda pengguna android phone. Saat ini aplikasi Google Docs untuk Android telah dirilis. Dengan aplikasi ini, anda bisa membuat, mengedit, mengupload, dan berbagi file dokumen anda secara langsung dari handphone android anda tanpa harus menggunakan browser. Aplikasi tersebut kompatibel dengan seluruh ponsel Android yang telah menjalankan OS Android 2.1 eclair atau diatasnya.

Fitur dari Google Docs untuk Android ini antara lain:

1. Membuat, mengedit, mengupload dan membagi dokumen anda secara langsung dari android phone anda dengan Google Docs App.

2. Didesain secara khusus untuk android sehingga anda bisa menemukan dokumen anda dengan cepat.

3. Anda bisa mengedit berbagai macam dokumen seperti spreadsheets dan dokumen lainnya dengan cepat.

4. Anda bisa membuka dan melihat dokumen-dokumen anda, file PDF, gambar dan masih banyak format dokumen lainnya.

5. Anda bisa mengupload dan mengconvert file ke format Google Docs.

6. Dilengkapi dengan fitur OCR (optical character recognition), sehingga anda bisa mengambil foto dari printed document dan mengubahnya menjadi dokumen google docs yang bisa diedit.

7. Anda bisa berbagi dokumen dengan rekan atau tim kerja anda yang ada di kontak handphone anda.



sumber :
http://www.teknoup.com/news/8131/aplikasi-google-docs-resmi-untuk-android-telah-tersedia/
http://www.beritateknologi.com/aplikasi-google-docs-hadir-di-android/

0 komentar:

Posting Komentar